Selasa, 13 Juni 2017

Penyebab serta Dampak Jika Mengalami Dehidrasi

Penyebab serta Dampak Jika Mengalami Dehidrasi-Dehidrasi merupakan suatu kondisi dimana tubuh banyak kehilangan cairan daripada cairan yang harus didapatkannya. Dehidrasi dapat terjadi ketika air atau cairan yang keluar dari tubuh kita lebih banyak daripada cairan yang masuk ke tubuh kita. Sehingga tubuh tidak dapat menjalankan fungsi sebagaimana mestinya. Gangguan kehilangan cairan ini dapat disertai dengan gangguan keseimbangan zat elektrolit tubuh.


Bagaimana cara kita tahu jika tubuh kita sudah mendapatkan cukup air dan apa penyebab terjadinya dehidrasi tersebut?

Kita ambil cara sederhana saja. Contohnya pada saat kita sedang buang air kecil, jika urin kita berwarna putih atau kuning berarti kebutuhan cairan kita sudah terpenuhi. Tapi jika urin kita berwarna kuning yang sangat pekat, maka kita mengalami dehidrasi.

Sedangkan penyebab utama dari dehidrasi adalah diare. Tetapi, dehidrasi sering dikaitkan dengan faktor iklim, aktivitas fisik atau olahrga serta pola makan seseorang. Selain diare, penyebab lain dehidrasi adalah muntah-muntah, berkeringat secara berlebihan saat terkena demam serta melakukan olahraga di cuaca yang panas. Hal-hal tersebut menjadi pemicu terjadinya dehidrasi.

Lantas, siapa saja orang yang berisiko besar untuk terkena dehidrasi?

Sebenarnya semua orang di dunia ini bisa mengalami dehidrasi jika mereka terlalu banyak kehilangan cairan. Namun ada beberapa orang yang memiliki risiko lebih besar untuk mengalami dehidrasi, yaitu:
  • Bayi dan anak-anak.
  • Orang dengan penyakit kronis seperti diabetes dan gagal ginjal.
  • Seorang atlet yang intensitas kegiatannya tinggi.
  • Orang yang berolahraga saat cuaca panas.
  • Orang yang tinggal di daerah dataran tinggi.
  • Orang yang sudah lanjut usia.
Apa saja, gejala atau tanda yang dapat seseorang rasakan ketika terkena dehidrasi?
  • Akan merasa haus yang begitu berat.
  • Kepala pusing.
  • Frekuensi buang air kecil berkurang tidak seperti biasanya.
  • Urine berwarna kuning pekat atau gelap.
Lalu, apakah ada dampak yang akan ditimbulkan dari dehidrasi?
  • Merasakan kelelahan.
  • Berat badan akan naik.
  • Penuaan dini.
  • Menderita hipertensi.
  • Menderita Asma dan alergi.
  • Kolesterol tinggi.
  • Terkena penyakit kulit.
  • Susah untuk BAB.
  • Nyeri dan kaku pada sendi.
  • Mengalami gangguan pencernaan.
  • Mengalami gangguan pada ginjal dan kandung kemih.
Demikianlah artikel yang dapat kami sampaikan mengenai Penyebab serta Dampak Jika Mengalami Dehidrasi. Semoga artikel ini dapat bermanfaat. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar